Jumat, 26 November 2010

Tips Masker Rambut

Bermasalah dengan rambut sering kali membuat mood jadi ikut-ikutan bermasalah. Hal itu sering juga disebut sebagai bad hair day. Sebagian dari kita tentu pernah mengalami hal tersebut. Dan tentunya, juga kita tidak mau berlama-lama mengalami hal itu, bukan?
Salah satu solusi jitu untuk mengembalikan keindahan rambut yakni dengan menggunakan masker rambut atau hair mask. Kalau Anda memiliki produk hair mask, Anda bisa mencobanya sendiri dirumah. Dan untuk mempermudah Anda dalam mengaplikasikannya, berikut tipsnya.
  • Cuci rambut dengan melakukan keramas dengan sampo yang biasa Anda pakai, lalu bilas hingga bersih.
  • Keringkan rambut dengan handuk. Untuk rambut yang mudah rapuh, sebaiknya tebuk-tebukan handuk ke rambut, jangan digosok, karena khawatir akan membuat rambut tambah rontok.
  • Siapkan hair mask, sisir, dan kaca. Bagi rambut menjadi beberapa belahan. Setelah itu, oleskan hair mask dari akar rambut hingga ke ujung rambut.
  • Sambil mengoleskan masker, berikan pijatan-pijatan lembut, agar lebih meresap. Diamkan sekitar 5-10 menit.
  • Setelah itu, bilas rambut hingga bersih dan pastikan maskernya telah tersapu air. Keringkan dengan handuk, dan angin-anginkan rambut. (Dee)

Sumber: hanyawanita.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar